Quantcast
Channel: Mari Belajar - Belajar dimana saja dan kapan saja.
Viewing all 412 articles
Browse latest View live

Letak geografis Negara-Negara ASEAN

$
0
0
Selamat siang sobat marbel, berhubung kelas 8 untuk pelajaran IPS sedang membahas negara ASEAN, disini saya ingin memberitahukan letak geografis negara-negara ASEAN. Langsung saja ya kita pelajari.

Letak geografis Negara-Negara ASEAN yaitu sebagai berikut :

 

Negara Indonesia

  • Bagian Utara berbatasan dengan Singapura, Malaysia, Laut Cina Selatan, Selat Malaka dan Samudera Pasifik
  • Bagian Timur berbatasan dengan Papua Nugini
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Samudera Hindia
  • Bagian Barat berbatasan dengan Samudera Hindia

Negara Singapura

  • Bagian Utara berbatasan dengan Selat Johor
  • Bagian Timur berbatasan dengan Selat Karimata dan Kepulauan Indonesia
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Selat Singapura dan Kepulauan Batam Indonesia
  • Bagian Barat berbatasan dengan Selat Malaka

Negara Malaysia

  • Bagian Utara berbatasan dengan Thailand, Kepulauan Filiphina dan Laut Cina Selatan
  • Bagian Timur berbatasan dengan Indonesia
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Indonesia dan Singapura
  • Bagian Barat berbatasan dengan Selat Malaka

Negara Vietnam

  • Bagian Utara berbatasan dengan Cina
  • Bagian Timur berbatasan dengan Laut Cina Selatan
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Laut Cina Selatan
  • Bagian Barat berbatasan dengan Kamboja dan Laos

Negara Laos

  • Bagian Utara berbatasan dengan Cina dan Myanmar
  • Bagian Timur berbatasan dengan Vietnam
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Thailand
  • Bagian Barat berbatasan dengan Thailand dan Cina

Negara Myanmar

  • Bagian Utara berbatasan dengan Cina
  • Bagian Timur berbatasan dengan Laut Cina Selatan
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Teluk Benggala
  • Bagian Barat berbatasan dengan Bangladesh

Negara Kamboja

  • Bagian Utara berbatasan dengan Thailand dan Laos
  • Bagian Timur berbatasan dengan Vietnam
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Thailand
  • Bagian Barat berbatasan dengan Teluk Thailand

Negara Filiphina

  • Bagian Utara berbatasan dengan Taiwan dan Kepulauan Pasifik
  • Bagian Timur berbatasan dengan Samudera Pasifik
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Laut Sulawesi
  • Bagian Barat berbatasan dengan Laut Cina Selatan

Negara Thailand

  • Bagian Utara berbatasan dengan Myanmar dan Laos
  • Bagian Timur berbatasan dengan Laos dan Kamboja
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Malaysia, Teluk siam
  • Bagian Barat berbatasan dengan Myanmar dan Samudera Hindia

Negara Brunei Darussalam

  • Bagian Utara berbatasan dengan Laut Cina Selatan dan Kepulauan Filiphina
  • Bagian Timur berbatasan dengan Malaysia
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Malaysia
  • Bagian Barat berbatasan dengan Malaysia

Negara Timor Leste

  • Bagian Utara berbatasan dengan Australia
  • Bagian Timur berbatasan dengan Pulau Timor
  • Bagian Selatan berbatasan dengan Australia
  • Bagian Barat berbatasan dengan Indonesia

Soal + Jawaban Kelas 8 Matematika Hal 228-229

$
0
0
Selamat siang sobat marbel, saya akan membahas jawaban dari soal-soal Kelas 8 Matematika Hal 228-229 No. 2, 3, 5, dan 6. Langsung saja ya ke pembahasannya.

2. Gunakan metode seperti pada Kegiatan Ayo Kita Amati pada Halaman 221 untuk menyelesaikan sistem persamaan berikut.

Bentuk umum sistem persamaan linear dua variabel
ax + by = p
cx + dy = q
a, b, c, d ≠ 0 serta a, b, c, d, p, q ∈ R.

Penyelesaian dari sistem persamaan linear dua variabel adalah pasangan terurut (x₁, y₁).

Ada 3 kasus dalam sistem persamaan linear dua variabel, yaitu :
1. Jika  a/c ≠ b/d  dan kedua garis tersebut berpotongan, maka sistem persamaan linear dua variabel tersebut memiliki satu penyelesaian.
2. Jika  a/c = b/d ≠ p/q dan kedua garis tersebut sejajar, maka sistem persamaan linear dua variabel tersebut tidak memiliki penyelesaian.
3. Jika  a/c = b/d = p/q dan a, b, c, d, p, dan q tidak semuanya nol serta kedua garis tersebut berhimpit, maka sistem persamaan linear dua variabel tersebut memiliki tak hingga banyak penyelesaian.

Metode penyelesaiannya ada 4, yaitu :
1. metode grafik;
2. metode substitusi;
3. metode eliminasi;
4. metode gabungan eliminasi dan substitusi.

Mari kita lihat soal tersebut.
Soal belum lengkap, belum ditentukan metode penyelesaiannya. Ingat tidak semua memiliki buku pegangan sama. Oleh karena itu saya menyelesaikan menggunakan metode gabungan eliminasi dan substitusi.
a. Diketahui sistem persamaan
x + y = 3 ... (1)
x - y = 1 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi y, sehingga
x + y = 3
x - y = 1
________+
⇔ 2x = 4
⇔ x =  4/2
⇔ x = 2 ... (3)

Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (1), diperoleh
x + y = 3
⇔ y = 3 - x
⇔ y = 3 - 2
⇔ y = 1

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (2, 1).

b. Diketahui sistem persamaan
-x + 3y = 0 ... (1)
x + 3y = 12 ... (2)

Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi x, sehingga
-x + 3y = 0
x + 3y = 12
_________+
⇔ 6y = 12
⇔ y =  12/6
⇔ y = 2 ... (3)

Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (1), diperoleh
-x + 3y = 0
⇔ 3y = x
⇔ 3(2) = x
⇔ x = 6.

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (6, 2).

c. Diketahui sistem persamaan
3x + 2y = 3 ... (1)
3x - 2y = -9 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi y, sehingga
3x + 2y = 3
3x - 2y = -9
__________+
⇔ 6x = -6
⇔ x =  -6/6
⇔ x = -1 ... (3)

Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (1), diperoleh
3x + 2y = 3
⇔ 2y = 3 - 3x
⇔ 2y = 3 - 3(-1)
⇔ 2y = 3 + 3
⇔ 2y = 6
⇔ y =  6/2
⇔ y = 3

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (-1. 3).

3. Tentukan selesaian dari sistem persamaan berikut.

Bentuk umum sistem persamaan linier dua variabel
ax + by = p,
cx + dy = q,
dimana a, b, c, d ≠ 0 dan a, b, c, d, p, q ∈ R.

Penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah pasangan terurut (x₁, y₁).

Metode penyelesaian sistem persamaan tersebut ada 4, yaitu :
1. metode grafik;
2. metode substitusi;
3. metode eliminasi;
4. metode gabungan eliminasi dan substitusi.

Mari kita lihat soal tersebut.
a. Diketahui sistem persamaan
x + 3y = 5 ... (1)
-x - y = -3 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi x, sehingga
x + 3y = 5
-x - y = -3
________+
⇔ 2y = 2
⇔ y =  2/2
⇔ y = 1 ... (3)
Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (2), diperoleh
-x - y = -3
⇔ x = -y + 3
⇔ x = -1 + 3
⇔ x = 2

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (2, 1).

b. Sistem persamaan
4x + 3y = -5 ... (1)
-x + 3y = -10 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi y, sehingga
4x + 3y = -5
-x + 3y = -10
__________-
⇔ 5x = 5
⇔ x =  5/5
⇔ x = 1 ... (3)
Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (2), diperoleh
-x + 3y = -10
⇔ 3y = -10 + x
⇔ 3y = -10 + 1
⇔ 3y = -9
⇔ y =  -9/3
⇔ y = -3

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (1, -3).

c. Sistem persamaan
2x + 5y = 16 ... (1)
3x - 5y = -1 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi y, sehingga
2x + 5y = 16
3x - 5y = -1
__________+
⇔ 5x = 15
⇔ x =  15/5
⇔ x = 3 ... (3)
Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (1), diperoleh
2x + 5y = 16
⇔ 5y = 16 - 2x
⇔ 5y = 16 - 2(3)
⇔ 5y = 16 - 6
⇔ 5y = 10
⇔ y =  10/5
⇔ y = 2

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (3, 2).

d. Sistem persamaan
3x - 2y = 4 ... (1)
6x - 2y = -2 ... (2)
Persamaan (1) dan (2) kita eliminasi y, sehingga
3x - 2y = 4
6x - 2y = -2
__________-
⇔ -3x = 6
⇔ x =  6/-3
⇔ x = -2 ... (3)
Persamaan (3) kita substitusikan ke persamaan (1), diperoleh
3x - 2y = 4
⇔ -2y = 4 - 3x
⇔ -2y = 4 - 3(-2)
⇔ -2y = 4 + 6
⇔ -2y = 10
⇔ y =  10/-2
⇔ y = -5

Jadi, penyelesaian dari sistem persamaan tersebut adalah (-2, -5).

5. Tentukan selesaian dari sistem persamaan berikut.

a. 2x - y = 0
⇔ -y = 0 - 2x
⇔ y = 2x

⇔ 3x - 2y = -3
⇔ 3x - 2 (2x) = -3
⇔ 3x - 4x = -3
⇔ -x = -3
⇔ x = 3

⇔ y = 2x = (2) (3) = 6

b. -2x + 3y = 7 (x5)
5x + 8y = -2 (x2)

⇔ -10x + 15y = 35
⇔ 10x + 16y = -4
  --------------------- +
⇔ 31y = 31
⇔ y = 31/31
⇔ y = 1

⇔ -2x + 3y = 7
⇔ -2x + 3 (1) = 7
⇔ -2x + 3 = 7
⇔ -2x = 7-3
⇔ -2x = 4
⇔ x = 4/2
⇔ x = -2

c. 3x + 3 = 3y
⇔ 3x - 3y = -3 (x2)
⇔ 2x - 6y = 2 (x1)

⇔ 6x - 6y = -6
⇔ 2x - 6y = 2
   --------------- -
⇔ 4x = -8
⇔ x = -2

⇔ 2x - 6y = 2
⇔ 2 (-2) - 6y = 2
⇔ -4 - 6y = 2
⇔ -6y = 2 + 4
⇔ -6y = 6
⇔ y = -1

d. 5x = 4y + 8
⇔ 5x - 4y = 8 (x3)
3y = 3x - 3
⇔ 3x - 3y = 3 (x4)

⇔ 15x - 12y = 24
⇔ 12x - 12y = 12
  ------------------- -
⇔ 3x = 12
⇔ x = 12/3
⇔ x = 4

⇔ 5x = 4y + 8
⇔ 5 (4) = 4y + 8
⇔ 20 - 8 = 4y
⇔ 12 = 4y
⇔ y = 12/4
⇔ y = 3

6.  Berapakah nilai a dan b supaya kalian dapat menyelesaikan sistem persamaan berikut dengan eliminasi?

a.  4x - y = 3     (i)
     ax + 10y = 6 (ii)

Pada persamaan (ii) variabel x mempunyai koefisian bernilai a, maka yg disamakan adalah pada variabel x
Untuk menghilangkan (eliminasi) variabel x dengan cara menjumlahkan atau mengurangkan.
Karena koefisien pada x harus mempunyai angka yg sama, kemungkinan nilai a adalah 4 atau -4.

Kita uji nilai tersebut

a = 4  → 4x    - y  = 3
               4x + 10y = 6
              ------------------- -
                      -11y = -3
                           y = -3/-11
Karena y menghasilkan pecahan, maka nilai a = 4 salah

a = -4 →   4x -     y = 3
                -4x + 10y = 6
                ------------------ +
                           9y = 9
                              y = 9/9
                              y = 1
Karena y menghasilkan bilangan bulat, maka nilai a = -4 benar

Jadi nilai a = -4

b.  x - 7y = 6     (i)
     -6x + by = 9 (ii)

Pada persamaan (ii) variabel x mempunyai koefisian bernilai b, maka yg disamakan adalah pada variabel y
Untuk menghilangkan (eliminasi) variabel y dengan cara menjumlahkan atau mengurangkan.
Karena koefisien pada y harus mempunyai angka yg sama, kemungkinan nilai b adalah 7 atau -7.

Kita uji nilai tersebut

b = 4  →   x -  7y = 6
              -6x + 7y = 9
              ------------------- +
               -5x        = 15
                         x = 15/-5
                         x = -3
Karena x menghasilkan bilangan bulat, maka nilai b = 7 benar

b = -7 →    x -  7y = 6
               -6x + -7y = 9
                ------------------ -
                 7x         = -3
                          x = -3/-7
Karena x menghasilkan pecahan, maka nilai b = -7 salah

Jadi nilai b = 7

Soal + Jawaban LKS Matematika Kelas 6 No 6-10

$
0
0
Selamat malam sobat marbel, kali ini saya akan membahas soal yang berhubungan dengan Luas dan Keliling Lingkaran, langsung saja ya kita bahas.

6. Keliling lingkaran yang diameternya 14 cm adalah ....

Pembahasan
Diketahui : d = 14 cm

Ditanya : Keliling .... ?

Dijawab :

K = π x d
    22/7 x 14 cm
    =44 cm

7. Luas lingkaran yang panjang diameternya 28 cm adalah .... cm2

Pembahasan
Diketahui : d = 28 cm

Ditanya : L …. ?

Dijawab :
r = d/2
= 28/2
= 14 cm

L = π x r x r
= 22/7 x 14 x 14
= 616 cm2


8. Perhatikan gambar berikut!







 

Luas bangun tersebut adalah ....


Pembahasan
Diketahui : r = 21 cm

Ditanya : L …. ?

Dijawab :
L = ¼ x π x r x r
= ¼ x 22/7 x 21 x 21
= 346,5 cm2
 

9. Perhatikan gambar berikut!













Keliling lingkaran tersebut adalah .... cm


Pembahasan
Diketahui : r = 3,5 m = 350 cm

Ditanya : K …. ?

Dijawab :
K = 2 x π x r
= 2 x 22/7 x 350
= 2.200 cm
 

10. Perhatikan gambar berikut.


























Luas bangun tersebut adalah ....


Pembahasan

Diketahui : r = 10 cm

Ditanya : L …. ?

Dijawab :
L = ¾ x π x r x r
= ¾ x 3,14 x 10 x 10
= 235,5 cm2

Peredaran Darah Manusia

$
0
0
Darah sangat penting peranannya bagi manusia. Peranan darah antara lain mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh dan mengangkut karbon dioksida dari seluruh tubuh menuju paru-paru. Dalam tubuh manusia, darah mengalir melalui organ-organ peredaran darah.
Mengalirnya darah di dalam tubuh disebut sistem peredaran darah. Sistem peredaran darah dalam tubuh ada dua, yaitu peredaran darah kecil dan peredaran darah besar.

Sistem peredaran darah kecil, yaitu darah mengalir dari bilik kanan menuju paru-paru melalui arteri pulmonalis. Dalam paru-paru terjadi pertukaran darah yang banyak mengandung karbon dioksida (CO2) dengan darah yang banyak mengandung oksigen (O2). Darah yang banyak mengandung O2 kembali ke jantung melalui vena pulmonalis. Sistem peredaran darah kecil sebagai berikut.

Sistem peredaran darah besar, yaitu darah yang banyak mengandung oksigen (O2) mengalir dari bilik kiri jantung ke seluruh tubuh (kecuali paruparu) melalui arteri besar (aorta). Selanjutnya, terjadi pertukaran darah yang banyak mengandung oksigen dengan darah yang banyak mengandung karbon dioksida di seluruh tubuh. Darah yang banyak mengandung karbon dioksida kembali ke jantung melalui vena ke serambi kanan. Sistem peredaran darah besar adalah sebagai berikut.

Darah adalah cairan yang terdapat pada semua hewan tingkat tinggi yang berfungsi mengirimkan zat-zat dan oksigen yang dibutuhkan oleh jaringan tubuh, mengangkut bahan-bahan kimia hasil metabolisme, dan juga sebagai pertahanan tubuh terhadapvirus atau bakteri.

Sel darah merah (Eritrosit) adalah sel darah dengan  masa hidup 120 hari yang berbentuk bikonkaf tdak berinti dan mengandung hb sehingga dapat mengikat oksigen.

Sel darah putih (Leukosit) adalah sel darah yang bentuknya dapat berubah-ubah dan tidak memiliki inti serta tidak berwarna, memiliki fungsi melindungi tubuh dari benda asing dan sebagai antibodi.

Keping darah (Trombosit) adalah sel darah yang berbentuk kepingan tidak berinti dengan fungsi sebagai sel pembekuan darah. Trombosit terbentuk dari megakariosit yang berasal dari sum-sum tulangbelakang yang kemudian masuk ke kapiler darah dengan masa hidup 5-9 hari. Trombosit ynag tua akan difagositosis oleh makrofag jaringan limfa.

Plasma darah merupakan penyusun jaringan darah dengan bentuk cair tang terdiri dari 90% air, protein plasma darah, antibodi, zar makanan dan mineral, sisa metabolisme. Berfungsi mengatur tekanan osmotik darah, mengangkut sari-sari makanan, mengangkut sisa metabolisme, dan mengedarkan hormon untuk mengatur fungsi tubuh.

Penyakit yang menyerang sistem peredaran darah manusia

Darah dan alat peredaran darah dapat terserang berbagai penyakit seperti berikut :

a) Anemia ( kekurangan darah )

Gejala anemia yang mudah dikenali adalah tubuh merasa lemah dan cepat lelah. Kadang anggota tubuh mengalami kesemutan dan jantung berdebar-debar. Penyebab penyakit ini antara lain :

Pendarahan akibat kecelakaan atau luka di bagian dalam atau luar tubuhKekurangan produksi sel darah merah akibat tubuh kekurangan zat besiBerbagai akibat dari penyakit lain, seperti kanker tulang dan berbagai infeksi

Anemia yang tidak parah dapat disembuhkan dengan makan makanan bergizi, terutama yang banyak mengandung zat besi. Pada anemia yang parah, harus dilakukan transfusi darah.

b) Leukemia

Penyakit ini terjadi karena produksi sel darah putih yang terlalu bnayak. Akibatnya keseimbangan komposisi darah terganggu.

Gejal yang sering menyertai antara lain rasa lelah, lemah, dan kurang nafsu makan. Lama kelamaan timbul nyeri di tulang dan terjadi pendarahan di kulit dan di bagian tubuh lain.

Penderita penyakit leukemia harus mendapat perawatan yang baik di rumah sakit.

c) Hipertensi ( tekanan darah tinggi )

Penyakit ini ditunjukkan dengan tingginya tekanan darah jika diukur dengan alat pengukur tekanan darah ( tensimeter ). Penyakit ini dapat mengakibatkan timbulnya penyakit lain seperti jantung, pembuluh darah otak, dan ginjal. Gejala yang timbul antara lain :

Terasa nyeri di kepalaJantung berdebar-debarSesak nafas saat melakukan pekerjaan beratBadan lemah dan kepala pusing

Orang yang terkena penyakit ini tidak boleh mengonsumsi garam. Selain itu penderita perlu pergi ke dokter untuk mndapatkan pengobatan.

d) Penyakit jantung bawaan

Penyakit ini sudah diderita sejak bayi masih dalam kandungan. Penyakit ini biasanya berupa kelainan pada katup jantung. Akibatnya darah yang mengandung karbon dioksida bercampur dengan darah yang mengandung oksigen.

Gejalanya antara lain penderita sering menderita infeksi pada saluran pernafasan. Selain itu, pertumbuhan fisiknya terganggu, yaitu tubuhnya lebih kecil dibandingkan dengan orang sehat. Penyakit ini biasanya diatasi dengan melakukan operasi.

e) Pembuluh nadi mengeras

Penyakit ini berup dinding pembuluh nadi mengeras atau menebal. Hal-hal yang menyebabkannya antara lain kelbihan zat kapur, lemak, kolesterol, dan gula dalam tubuh.

Penyakit ini dapat menyebabkan penyakit jantung, pendarahan otak ( stroke ), dan nyeri di tungkai.

Untuk mencegah penyakit ini, kita harus mengurangi makanan berlemak tinggi, terutama dari hewan. Berat badan yang berlebih juga harus dikurangi dengan melakukan diet yang diawasi dokter.

Soal + Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Hal 104

$
0
0
Jelaskan secara rinci isi puisi surat dari ibu karya asrul sani per bait!

SURAT DARI IBU

karya : Asrul Sani

Pergi ke dunia anak-anaku sayang
pergi ke hidup bebas!
Sesama angin masih angin buritan
dan matahari pagi menyinar daun-daunan
dalam rimba dan padang hijau.

Isi bait I:

Seorang anak yang telah tumbuh dewasa perlu mencari jati dirinya. Seorang ibu meminta anak yang dewasa untuk pergi ke dunia luas, sebuah kehidupan bebas yang dituntut untuk hidup mandiri, dimana sang anak akan mampu memperoleh pengalaman hidup sebanyak-banyaknya. Masa muda penuh dengan semangat tak boleh disia-siakan. Harus diisi dengan mencoba banyak pengalaman, agar kelak menjadi bekal hidup sang anak.

Pergi ke laut lepas, anakku sayang
pergi ke alam bebas!
Selama hari belum petang
dan warna senja belum kemerah-merahan
menutup pintu waktu lampau.

Isi bait II:

Ibu masih memotivasi sang anak agar terjun kedalam kehidupan bermasyarakat yang sebenarnya, yang ibarat di lautan lepas. Anak perlu berjuang meski terombang-ambing dipermainkan ombak. Selama anak masih muda dan masih banyak waktu untuk merantau mencari banyak pengalaman. Sebelum anak menginjak usia tua sehingga menyesal di kemudian hari karena pada masa muda kurang ilmu dan pengalaman.

Jika bayang telah pudar
dan elang laut pulang ke sarang
angin bertiup ke benua
Tiang-tiang akan kering sendiri
dan nakhoda sudah tahu pedoman
Boleh engkau datang padaku!

Isi bait III:

Jika anak telah banyak pengalaman dan berhasil mencapai cita-citanya, sudah waktunya sang anak untuk kembali ke kampung halamannya. Saat sang anak sudah cukup ilmu dan mampu memimpin dirinya sendiri serta dibutuhkan banyak orang/ sukses hidupnya maka tiba waktunya bagi sang anak untuk kembali dan berbakti kepada keduaorangtua yang telah berjasa dan senantiasa mendo’akannya.

Kembali pulang, anakku sayang
kembali ke balik malam!
Jika kapalmu telah rapat ke tepi
Kita akan bercerita
"Tentang cinta dan hidupmu pagi hari"

Isi bait IV:

Sang ibu meminta anaknya untuk kembali, berkumpul dengan keluarga dan beristirahat. Jika tujuan hidup sang anak sudah tercapai, tiba waktunya untuk menceritakan pengalamannya. Bercerita tentang kesuksesannya, kehidupan cintanya, dan rencana hidup sang anak di masa depan.

Soal + Jawaban Matematika Kelas 7

Soal + Jawaban Matematika Kelas 6 Hal 120-121 No. 1-5

$
0
0
1. Perhatikan gambar kubus berikut!
Garis yang sejajar dengan garis GH adalah garis . . . .
a. AB
b. BC
c. CG
d. DH

Pembahasan
Garis GH = Garis EF = Garis CD = Garis AB
Garis GH sejajar dengan Garis EF sejajar dengan Garis EF sejajar dengan Garis AB

2. Bangun ruang yang memiliki 5 titik sudut adalah . . . .
a. kubus
b. balok
c. limas segitiga
d. limas segiempat

Pembahasan
Kubus
Balok memiliki 8 buah titik sudut












Balok
Balok memiliki 8 buah titik sudut









Limas Segitiga
Limas Segitiga memiliki 4 buah titik sudut













Limas Segiempat
Limas Segiempat memiliki 5 buah titik sudut












3. Pernyataan berikut yang benar adalah . . . .
a. Limas segitiga memiliki 5 sisi
b. Limas segitiga memiliki 6 rusuk
c. Banyak titik sudut limas segitiga ada 3
d. Alas limas segitiga berbentuk segi empat

Pembahasan
Limas segitiga memiliki 6 buah rusuk













4. Banyak rusuk pada prisma segitiga adalah . . . .
a. 6
b. 9
c. 12
d. 15

Pembahasan
Prisma segitiga memiliki 9 buah rusuk














5. Bangun ruang yang memiliki 4 sisi, 4 titik sudut, dan 6 rusuk adalah . . . .
a. prisma segi lima
b. prisma segitiga
c. limas segi empat
d. limas segitiga

Pembahasan
Prisma Segi Lima
Prisma Segilima memiliki
8 buah sisi
12 buah titik sudut
18 buah rusuk 
















Prisma Segitiga
Prisma segitiga memiliki
5 buah sisi
6 buah titik sudut
9 buah rusuk
















Limas Segi Empat
Limas Segi Empat memiliki
5 buah sisi
5 buah titik sudut
8 buah rusuk
















Limas Segitiga
Prisma Segitiga memiliki
4 buah sisi
4 buah titik sudut
6 buah rusuk

Soal + Jawaban PPKn Kelas 5 Hal 142

$
0
0
Soal

1. Apa yang kamu ketahui tentang wawasan nusantara?

2. Bagaimana cara menjaga persatuan dan kesatuan dalam kegiatan ekonomi?
Ceritakan dengan bahasamu sendiri!

3. Apa manfaat persatuan dan kesatuan dalam kegiatan ekonomi di Indonesia?

4. Diskusikan bersama teman sebelahmu tentang salah satu contoh kegiatan yang menunjukkan persatuan dan kesatuan dalam kegiatan ekonomi yang ada di daerahmu!
Jelaskan manfaat yang diperoleh dari kegiatan tersebut!
Presentasikan hasil diskusimu di depan kelas dengan percaya diri!

Jawaban
1. Wawasan nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia terhadap diri dan bentuk geografisnya.

2. 
- Bersikap terbuka terhadap pelaku ekonomi lain, meskipun berbeda suku bangsa, budaya, atau agama.
- Menghormati dan menghargai sesama pelaku ekonomi.
- Menyelesaikan masalah yang dihadapi secara musyawarah.
- Memanfaatkan sumber daya alam dengan bijaksana.
- Menjalin kerja sama dengan baik dan bersikap jujur.

3.
- Kebutuhan ekonomi seluruh rakyat Indonesia dapat terpenuhi.
- Pemerataan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Indonesia dapat tercapai.
- Terbukanya lapangan pekerjaan sehingga dapat mengurangi angka pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

4. Tradisi Rewang (sumber kompasiana.com)
Rewang adalah salah satu tradisi masyarakat Indonesia yang dikenal sebagai salah satu cara membantu keluarga atau tetangga yang sedang mengadakan kenduri, pesta maupan perhelatan pesta adat dimana membutuhkan tenaga bantuan untuk mengurus konsumsi dan kesibukan rumah tangga lain.

Rewang disebut juga Landang ( wilayah Tuban ) diartikan sebagai cara membantu menyumbangkan tenaga bagi tetangga untuk urusan memasak dan menyiapkan pesta adat atau jamuan makan pernikahan. Sedangkan menurut masyarakat dari daerah Maumere mereka yang biasa membantu masak memasak pada perhelatan pesta adat menyebutnya dengan lakang perang hering, artinya memasak dengan heboh dan meriah beramai ramai. 

Pada saat saya mengunjungi Wonosari Gunung Kidul saya melihat masih ada tradisi turun temurun berupa rewang ini. Meskipun kegiatan rewang ini sebuah bentuk atau cerminan tradisi  gotong royong tetapi  di kota besar kita semakin jarang mendapatkan kebiasaan rewang yang masih dipertahankan. Kemungkinan berkaitan dengan kesibukan dan efisiensi waktu dan tenaga. Di masyarakat modern terutama kota besar kegiatan pesta lebih banyak dikelola oleh usaha catering.

Rewang adalah salah satu tradisi masyarakat Indonesia yang dikenal sebagai salah satu cara membantu keluarga atau tetangga yang sedang mengadakan kenduri, pesta maupan perhelatan pesta adat dimana membutuhkan tenaga bantuan untuk mengurus konsumsi dan kesibukan rumah tangga lain.

Rewang disebut juga Landang ( wilayah Tuban ) diartikan sebagai cara membantu menyumbangkan tenaga bagi tetangga untuk urusan memasak dan menyiapkan pesta adat atau jamuan makan pernikahan. Sedangkan menurut masyarakat dari daerah Maumere mereka yang biasa membantu masak memasak pada perhelatan pesta adat menyebutnya dengan lakang perang hering, artinya memasak dengan heboh dan meriah beramai ramai. 

Pada saat saya mengunjungi Wonosari Gunung Kidul saya melihat masih ada tradisi turun temurun berupa rewang ini. Meskipun kegiatan rewang ini sebuah bentuk atau cerminan tradisi  gotong royong tetapi  di kota besar kita semakin jarang mendapatkan kebiasaan rewang yang masih dipertahankan. Kemungkinan berkaitan dengan kesibukan dan efisiensi waktu dan tenaga. Di masyarakat modern terutama kota besar kegiatan pesta lebih banyak dikelola oleh usaha catering.

Karena di desa maka persiapan kayubakar  untuk tungku api sudah disiapkan jauh - jauh hari sebelumnya. Mereka membuat tenda khusus yang berfungsi sebagai dapur umum. Satu dua hari sebelum pesta, tetangga terutama kaum ibu sudah berdatangan untuk membantu mempersiapkan belanja sayur mayur . Mereka dari rumah masing - masing ,membawa pisau, serbet, panci, wajan dan beberapa alat masak yang dibutuhkan. Pada beberapa daerah para tenaga rewang juga  memberi / menyumbang  bahan masakan berupa beras , ayam, telur dan gula.

Pada saat  pelaksanaan memasak secara otomatis kendali di dapur  atau di tenda masak  dipegang oleh pemimpin juru masak. Ada semacam kesepakatan atau tatakrama tidak tertulis bahwa anggota keluarga, sanak saudara dan  tuan rumah penyelenggara pesta tidak diperkenankan menengok - atau keluar masuk tempat mereka memasak. Secara sosial diartikan bahwa dengan sering munculnya anggota keluarga atau penyelenggara pesta  ke tempat mereka memasak berarti mengurangi kepercayaan  pada tanggung jawab pemimpin juru masak dan para tetangga yang sedang rewang. Ketidakpercayaan ini akan menimbulkan kesalahpahaman. Lalu jika ada anggota keluarga penyelenggara pesta membutuhkan menu makanan mereka akan mengutus seseorang sebagai penghubung yang akan mengantar makanan kepada tuan rumah. Sehingga bisa terjadi sampai dengan perhelatan pesta usai . tuan rumah  sebagai penyelenggara sama sekali tidak masuk ke dapur.

Sedangkan bagi tetangga yang rewang akan seharian penuh berada di rumah pemilik pesta bahkan kadang mereka hanya pulang malam dan esok pagi kembali lagi. Sebagai contoh   salah satu perewang selama tiga hari mereka masak di rumah penyelenggara pesta . Maka tiap peserta rewang akan mendapat kiriman makanan beserta lauk pauknya bagi anggota keluarga yang ditinggal selama rewang. Inilah pengalaman saya ketika menyaksikan tradisi rewang ini. Mereka bekerja dengan sukarela. Memberi bantuan  tanpa memperhitungkan waktu dan tenaga. Sayang tradisi rewang ini perlahan mulai ditinggalkan  karena di desa sekarang juga sudah banyak usaha catering yang merambah pelosok desa.

Semoga  akan terus kita nikmati senda gurau para perewang, bau khas asap kayubakar dalam tungku, guyup dan hangatnya persaudaraan di desa, sajian dengan gaya "piring terbang"  ( makanan yang lengkap dengan lauk pauk  dibagi dalam piring - piring dan diedarkan melalui baki satu persatu) ke undangan tamu yang hadir tanpa meja prasmanan. Petugas yang membagikan makan ini biasanya adalah anggota karang taruna desa. Lalu setelah pesta usai mereka memasak  bubur sumsum  yang terbuat dari tepung beras halus dan diberi kuah gula merah untuk penghilang lelah.


Mungkin  kelak  secara perlahan jika  tradisi itu mulai memudar, paling kurang  kita pernah mencoba berbagi dan menuliskannya disini sebagai kenangan  tentang tradisi Rewang di desa. Jika kita pernah tingggal di desa pasti  pernah punya pengalaman rewang.


Soal + Jawaban Buku Tematik Kelas 2 Tema 5 Hal 3-4

$
0
0
Dengarkan teks percakapan yang dibacakan gurumu!
Dengarkan dengan saksama!

Ibu  : “Beni, coba lihat jam dinding di rumah, Nak!”
Beni : “Ya, Bu!” (Beni melihat jam dinding) “Waahh! Jarumnya berhenti bergerak, Bu!”
Ibu  : “Kalau begitu, apa yang harus dilakukan?”
Beni : “Beni harus mengganti baterai dengan yang baru, Bu!”
Ibu  : “Maukah Beni mengganti baterainya?”
Beni : “Mau, Bu!” (Beni naik di atas tangga).
Ibu  : “Hati-hati ya, Nak!”
Beni : “Ya, bu!” (Saat menjangkau jam dinding, Beni kurang hati-hati).
Ibu  : “Wahh, jamnya retak.”
Beni : “Maafkan Beni, Bu! Beni kurang hati-hati dalam mengambil jam dinding, sehingga jam dinding terjatuh.”
Ibu  : “Ya, Nak! Kedepannya, Beni harus lebih hati-hati dan tidak perlu tergesa-gesa.
Sudahkah kamu mendengarkan teks percakapan?
Buatlah pertanyaannya. Mintalah temanmu menjawabnya!


Pertanyaan: Siapa yang minta tolong untuk mengganti baterai jam dindingnya?
Jawaban teman: Ibu.
Dengarkan percakapan di atas! Jawablah pertanyaan berikut!

1. Apa yang terjadi dengan jam dinding?
Jawab: Jarumnya berhenti bergerak
2. Siapa yang mengambil jam dinding?
Jawab: Beni
3. Mengapa jam dinding jatuh?
Jawab: Saat menjangkau jam dinding, Beni kurang hati-hati
4. Bagaimana cara mengambil jam dinding?
Jawab: Beni harus lebih hati-hati dan tidak perlu tergesa-gesa.
5. Beni telah menjatuhkan jam dinding. Apa yang dilakukan Beni kepada ibunya?
Jawab: Meminta maaf

Soal + Jawaban Buku Tematik Tema 5 Kelas 3 Hal 3-4

$
0
0
 
Udara malam sehabis hujan terasa lebih dingin. Udin melanjutkan aktivitas dengan belajar. Ayo, kita bantu Udin menyelesaikan soal-soal berikut ini.

Tuliskan keadaan cuaca berdasarkan gambar di bawah ini!
  

Mendung





Cerah


Hujan


Cerah


Berawan



Cuaca dapat berubah sewaktu-waktu. Terkadang cerah, berawan, mendung, atau hujan.
Di bawah ini adalah simbol-simbol cuaca. Amati baik-baik.
Amati cuaca selama lima hari. Lengkapi tabel di bawah ini. Gunakan simbol cuaca.
 Cuaca apa yang sering terjadi di daerahmu lima hari ini berawan di siang hari dan hujan di malam hari
 

Soal + Jawaban Matematika Kelas 5 Hal 75

$
0
0

 

SOAL


JAWABAN

1. Diketahui :
V = 50 liter
t = 2 menit

Ditanya :
D = ….. liter/menit

Jawab :
D = V/t
D = 50/2
D = 25 liter/menit

2. Diketahui :
V = 1.500 cc
t = 4 menit

Ditanya :
D = ….. cc/menit

Jawab :
D = V/t
D = 1.500/4
D = 375 cc/menit

3. Diketahui :
V = 5 m3
t = 2 menit

Ditanya :
D = ….. m3/menit

Jawab :
D = V/t
D = 5/2
D = 2,5 m3/menit

4. Diketahui :
V = 70 dm3
t = 35 detik

Ditanya :
D = ….. dm3/detik

Jawab :
D = V/t
D = 70/35
D = 2 dm3/detik

5. Diketahui :
V = 250 cm3
t = 50 detik

Ditanya :
D = ….. cm3/detik

Jawab :
D = V/t
D = 250/50
D = 5 cm3/detik

6. Diketahui :
V = 1.750 cm3
t = 25 detik

Ditanya :
D = ….. cm3/detik

Jawab :
D = V/t
D = 1.750/25
D = 70 cm3/detik

7. Diketahui :
V = 7.200 liter
t = 2 jam

Ditanya :
D = ….. liter/jam

Jawab :
D = V/t
D = 7.200/2
D = 3.600 liter/jam

8. Diketahui :
V = 560 kL
t = 4 jam

Ditanya :
D = ….. kL/jam

Jawab :
D = V/t
D = 560/4
D = 140 kL/jam

9. Diketahui :
V = 240 daL
t = 20 menit

Ditanya :
D = ….. daL/menit

Jawab :
D = V/t
D = 240/20
D = 12 daL/menit

10. Diketahui :
V = 360 hL
t = 50 menit

Ditanya :
D = ….. hL/menit

Jawab :
D = V/t
D = 360/50
D = 7,2 hL/menit

Soal + Jawaban IPA Kelas 9 Tentang Bioteknologi

$
0
0
Mata Pelajaran : IPA (Biologi)
Materi : Bioteknologi
Kelas : 9


1. Keuntungan proses fermentasi makanan adalah sebagai berikut, kecuali ....
a. nilai gizi lebih tinggi
b. cita rasa lebih baik
c. harganya lebih murah
d. aroma lebih menarik

Pembahasan :
Fermentasi adalah suatu proses perubahan enzimatik secara anaerob yang berasal dari senyawa organik kompleks menjadi produk organik yang lebih sederhana.
Keuntungan proses fermentasi makanan adalah nilai gizi lebih tinggi, cita rasa lebih baik, dan aroma lebih menarik, sedangkan kekurangannya adalah harga yang lebih mahal.

2. Tindakan berikut ini yang dilakukan dalam bioteknologi modern adalah ....
a. tidak menggunakan prinsip ilmiah
b. menggunakan peralatan canggih
c. dilakukan secara sederhana
d. tidak diproduksi secara besar-besaran

Pembahasan :
Bioteknologi modern adalah bioteknologi yang menghasilkan jasa dan barang dengan menggunakan rekayasa genetika berupa DNA rekombinan. Sekedar informasi DNA rekombinan adalah proses pemutusan dan penyambungan DNA. Bioteknologi di zaman modern seperti sekarang ini memungkinkan manusia untuk melakukan manipulasi genetik dengan alat-alat yang canggih pula tentunya.

3. Rekayasa genetika sangat bermanfaat untuk kehidupan manusia, antara lain ....
a. memperoleh hormon insulin dengan memanfaatkan bakteri
b. meningkatkan kesuburan tanah dengan pupuk buatan
c. menentukan unsur yang diperlukan oleh tanaman
d. memperoleh cara pengobatan penyakit dengan tepat

Pembahasan :
Rekayasa genetika atau modifikasi genetika sendiri adalah memanipulasi langsung gen suatu organisme menggunakan bioteknologi. Contohnya memperoleh hormon insulin dengan memanfaatkan bakteri. Fungsi hormon insulin dan glukagon penting untuk menjaga keseimbangan kadar gula di dalam tubuh.

4. Dengan bioteknologi, reproduksi tanaman secara vegetatif dalam jumlah yang banyak dan seragam dapat dilakukan melalui cara ....
a. rekombinasi gen
b. cangkok
c. hidroponik
d. kultur jaringan

Pembahasan :
Kultur jaringan berasal dari kata "kultur" yaitu mengembangbiakan atau memperbanyak dan "jaringan" yaitu kumpulan dari beberapa sel yang memiliki fungsi dan sifat yang sama. Jadi kultur jaringan adalah teknik memperbanyak tanaman dengan cara mengisolasi bagian-bagian tanaman seperti  daun, batang, akar, yang kemudian ditumbuhkan pada media buatan yang kaya akan nutrisi dan zat pengatur tumbuhan atau disebut hormon, yang secara aseptik atau steril, dalam wadah tertutup yang tembus cahaya (misalnya botol kaca), pada suhu tertentu sehingga bagian tanaman dapat memperbanyak diri dan bergenerasi menjadi tanaman lengkap.

5. Bioteknologi merupakan penerapan berbagai bidang ilmu, yaitu ....
a. biologi, matematika, fisika, dan kimia
b. biologi, kimia, fisika, dan pertanian
c. mikrobiologi, genetika, biologi molekuler, dan biokimiad. biologi, kimia, matematika, dan genetika

Pembahasan :
Dewasa ini, perkembangan bioteknologi tidak hanya didasari pada biologi semata, tetapi juga pada ilmu-ilmu terapan dan murni lain, seperti biokimia, komputer, biologi molekular, mikrobiologi, genetika, kimia, matematika, dan lain sebagainya. Dengan kata lain, bioteknologi adalah ilmu terapan yang menggabungkan berbagai cabang ilmu dalam proses produksi barang dan jasa.

6. Perbedaan antara bioteknologi konvensional dengan bioteknologi modern terletak pada ....
a. produk yang dihasilkan
b. manfaat produknya
c. mikroorganisme yang digunakan
d. prinsip-prinsip ilmiah yang digunakan

Pembahasan :
Bioteknologi konvensional atau bioteknologi tradisional adalah bioteknologi yang menggunakan jasa mikroba untuk dapat menghasilkan produk yang dibutuhkan oleh manusia melalui proses fermentasi. Bioteknologi tradisional tanpa rekayasa genetika fokus pada seleksi alammikroba yang digunakan dalam modifikasi lingkungan sehingga dapat mendapatkan hasil yang optimal.
Hasil yang didapatkan seperti pada proses pembuatan tempe, tape, roti, dan lain sebagainya.
Berbeda dengan bioteknologi konvensional, dalam bioteknologi modern yang dilakukan dengan rekayasa genetika memanfaatkan keterampilan manusia dalam memanipulasi makhluk hidup supaya dapat dimanfaatkan dalam menghasilkan barang yang diinginkan dalam bidang produksi pangan  seperti pada tanaman transgenik.
Selain memanfaatkan dasar mikrobiologi dan biokimia, bioteknologi modern merupakan bioteknologi yang didasarkan pada rekayasa dan manipulasi DNA. Sehingga bioteknologi modern juga disebut sebagai rekayasa genetika.

7. Produk bioteknologi modern antara lain....
a. tempe, tape, kecap, dan asam amino
b. asam amino, kecap, vaksin, dan enzim
c. enzim, vaksin, asam amino, dan antibiotika
d. tempe, asam amino, antibiotika, dan cuka

Pembahasan :
Produk bioteknologi modern antara lain :
- Bibit tanaman yg seragam, diperoleh dengan melalui tehknik kultur jaringan. Melalui teknik ini dapat dihasilkan/diproduksi bibit tanaman yang seragam dalam jumlah besar, Beberapa contoh tanaman yang telah dihasilkan melalui kultur jaringan antara lain: Papaver somniferum (menghasilkan kodein, untuk penghilang rasa nyeri, Jasminum sp (menghasilkan jasmine, sebagai bahan parfum aroma melati).
- Antibodi monoklonal, merupakan sejenis antibodi yang diproduksi dengan cara penggabungan (fusi) dua jenis sel yang sama atau berbeda. Dikenal dengan sebutan teknologi hibridoma/DNA rekombinan.
- Bayi tabung, hasil fertilisasi secara in vitro. Ovum dan sperma dipertemukan dalam sebuah “wadah” sehingga terjadi pembuahan.
- Hormon insulin, yang diperoleh melalui teknologi plasmid dalam rekayasa genetik.
- Domba dolly hasil kloning yaitu transfer inti sel autosom (diploid) ke dalam ovum (haploid) yang telah diambil inti telurnya.
- Tanaman kebal hama, yang telah disisipi gen penghasil senyawa endotoksin dari Bacillus thuringiensis.
- Tanaman yang mampu memfiksasi nitrogen melalui penyisipan gen pengontrol fiksasi nitrogen (gen nif) dari bakteri Rhizobium sp dengan perantara plasmid dari Agrobacterium tumefaciens.
- Hewan transgenik, hasil rekayasa genetika yang memiliki sifat/kemampuan berbeda dengan hewan biasa. Misalnya menghasilkan air susu yang mengandung faktor anti hemofili.
- Hormon BST (Bovine Somatotrophin), hormon pertumbuhan untuk hewan dari hasil rekayasa genetik.
- Vaksin malaria, hasil rekayasa genetik dengan memanfaatkan DNA virus cacar air yang kurang aktif.
- Antibiotik jenis baru, yang dikembangkan dari mikroorganisme galur baru yang diperoleh dari rekayasa genetik.
- Interferon, sejenis protein hasil tekhnik DNA rekombinan untuk menghambat replikasi virus.
- Hormon pertumbuhan manusia yang dihasilkan dari tehknik DNA rekombinan.
- Terapi genetik, jasa layanan perbaikan kelainan genetik dengan rekayasa genetik.
- Pelestarian species langka, jasa layanan pelestarian hewan/tumbuhan yang hampir punah menggunakan tekhnik rekayasa genetik.

8. Gas bio sebagai hasil bioteknologi memiliki kelebihan, yaitu ....
a. tidak menyebabkan pencemaran lingkungan
b. diproduksi oleh mikroorganisme
c. mudah memproduksinya
d. bahan bakunya limbah pertanian dan peternakan

Pembahasan :
Kelebihan Gas Bio/Biogas
- Dapat mengurangi efek rumah kaca dikarenakan biogas ramah lingkungan.
- Bisa menjadi sebuah metode untuk pengolahan limbah.
- Proses pembakaran yang tidak mengeluarkan asap.
- Bisa mengurangi penggunaan bahan bakar fosil (minyak bumi, batu bara dan juga gas alam).

9. Yang dapat kita golongkan sebagai protein sel tunggal adalah ....
a. protein kedelai dan kacang tanah
b. protein sel ganggang dan ragi
c. protein ikan dan daging
d. protein tahu dan tempe

Pembahasan :
Protein sel tunggal merupakan produk pengembangan bahan makanan berkadar protein tinggi yang berasal dari mikroba melalui mekanisme biteknologi. Istilah protein sel tunggal (PST) digunakan untuk membedakan bahwa protein sel tunggal berasal dari mikro organisme bersel tunggal atau banyak, contohnya seperti bakteri atau alga. Pemanfaatan mikroorganisme tersebut dilakukan untuk menghasilkan kualitas produk makanan berprotein tinggi. Mikroorganisme yang umum digunakan sebagai protein sel tunggal, antara lain alga Chlorella, Spirulina, dan Scenedesmus; dari khamir Candida utylis; dari kapang berfilamen Fusarium gramineaum; maupun dari bakteri.

10. Dampak negatif bioteknologi haruslah tetap diwaspadai sebab ....
a. mikroorganisme akan bertambah banyak
b. merusak tatanan kehidupan manusia
c. organisme transgenik dapat mempengaruhi keseimbangan lingkungan
d. meningkatkan pencemaran lingkungan

Pembahasan :
Dampak negatif bioteknologi antara lain :
- Menyebabkan adanya mutasi pada gen manusia  yang dapat terjadi dalam jangka panjang sebagai manfaat biologi di berbagai bidang.
- Menyebabkan alergi.
- Kerusakan ekosistem yang merugikan makhluk lain.
- Tanaman menjadi kerdil sehingga tidak mampu menghasilkan panen.
- Kemandulan pada hewan.
- Beresiko kepunahan.
- Pengurai mengalami kematian.

11. Inseminasi pada sapi bertujuan agar keturunannya mempunyai sifat-sifat sebagai berikut,  kecuali ....
a. daging dan susu berkualitas tinggi
b. kualitas ternak yang lebih baik
c. jinak
d. tahan penyakit

Pembahasan :
Inseminasi buatan pada sapi bertujuan untuk
- Memperbaiki mutu genetika ternak.
- Tidak mengharuskan pejantan unggul untuk dibawa ketempat yang dibutuhkan sehingga mengurangi biaya.
- Mengoptimalkan penggunaan bibit pejantan unggul secara lebih luas dalam jangka waktu yang lebih lama.
- Meningkatkan angka kelahiran dengan cepat dan teratur.
- Mencegah penularan/penyebaran penyakit kelamin.
- Keturunannya mempunyai sifat jinak.

12. Kloning merupakan perkembangbiakan secara ....
a. seksual
b. aseksual
c. generatif
d. konjugasi

Pembahasan :
Kloning sebenarnya berasal dari kata “Clone” yang merupakan kata dari bahasa inggris berarti “Potongan”  biasanya di gunakan untuk memperbanyak tanaman. Jika di artikan secara definisi, kloning merupakan suatu kegiatan dalam mengusahakan memproduksi atau menggandakan dari sejumlah individu, sehingga untuk hasilnya dilihat secara genetic sama persis (identik) berasal dari induk yang sama, memiliki susunan (jumlah dan gen) yang sama. Sedangkan Klon dapat di artikan sejumlah organisme hewan atau berupa tumbuhan yang terbentuk dari lewat hasil reproduksi aseksual  yang mana berasal dari satu induk yang sama.

13. Penggunaan cara reproduksi bayi tabung bertujuan untuk ....
a. menghemat waktu kehamilan
b. menciptakan bayi yang sehat
c. mempermudah kelahiran
d. membantu kasus infertilitas

Pembahasan :
Untuk bertahun-tahun lamanya para ilmuwan dibebani pertanyaan bagaimana menolong isteri-isteri yang mandul oleh karena tuba fallopi atau saluran telur tersumbat. Teknologi bayi tabung ditemukan sebagai alternatif mendapatkan keturunan.

14. Pembuahan dengan teknik bayi tabung memiliki kerugian dibandingkan secara alami yaitu ....
a. mudah dan cepat
b. murah dan lambat
c. mahal dan rumit
d. mahal dan lambat

Pembahasan :
Pembuahan dengan teknik bayi tabung memiliki resiko atau efek samping dan memerlukan biaya yang sangat mahal berkisar 30-100 juta.

15. Yang tidak termasuk teknologi reproduksi adalah ....
a. kloning
b. inseminasi buatan
c. fermentasi
d. bayi tabung

Pembahasan :
Teknologi reproduksi adalah ilmu reproduksi atau ilmu tentang perkembangbiakan yang menggunakan peralatan serta prosedur tertentu untuk menghasilkan suatu produk (keturunan).  Teknologi reproduksi yang telah banyak dikembangkan meliputi inseminasi buatan, perlakuan hormonal, donor sel telur dan sel sperma, kultur telur dan embrio, pembekuan sperma dan embrio, GIFT (gamet intrafallopian transfer), ZIFT (zygote intrafallopian transfer), IVF (in vitro fertilization), partenogenesis dan kloning.

16. Mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan kecap adalah….
a. Saccharomyces cerevisiae
b. Neurospora crassa
c. Aspergillus wentii
d. Acetobacter xylinum

Pembahasan :
Mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan kecap adalah Bakteri Lactobasillus Sp., Aspergillus Wentii dan Aspergillus Oryzae.

17. Mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan oncom adalah….
a. Rhizopus oryzae
b. Neurospora crassa
c. Lactobacillus casei
d. Acetobacter xylinum

Pembahasan :
Mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan oncom adalah Neurospora crassa.

18. Organisme yang berperan dalam bioteknologi berikut yang merupakan jenis jamur adalah….
a. Lactobacillus bulgaricus
b. Acetobacter xylinum
c. Lactobacillus casei
d. Neurospora crassa

Pembahasan :
Organisme yang berperan dalam bioteknologi berikut yang merupakan jenis jamur adalah
- Acetobacter Xylinum (untuk membuat nata de coco)
- Lactobacillus Bulgaricus (untuk membuat yogurt)
- Saccaromyces Cerevisae (untuk membuat tape)
- Neurosphora Crassa (untuk membuat oncom)
- Rhyzopus Orizae (untuk membuat tempe)

19. Berikut ini adalah hasil bioteknologi modern, kecuali….
a. industri wine
b. padi golden rice
c. inseminasi buatan
d. tembakau rendah nikotin

Pembahasan :
Makanan dan minuman hasil fermentasi seperti tempe, tape, bir, wine yoghurt, dan cuka.

20. Penerapan yang salah dalam bioteknologi modern adalah dalam produksi….
a. bayi tabung
b. senjata biologis
c. tanaman transgenik
d. hewan kloning

Pembahasan :
Senjata biologis adalah senjata yang menggunakan patogen (bakteri, virus, atau organisme penghasil penyakit lainnya) sebagai alat untuk membunuh, melukai, atau melumpuhkan musuh. Kerugian dari penggunaan senjata biologis adalah adanya beberapa agen biologi yang dapat bertahan lama di lingkungan (seperti spora Bacillus anthracis) sehingga daerah yang telah diinfeksi tidak dapat dihuni/ditinggali dalam jangka waktu yang cukup lama.

Soal + Jawaban Buku Tematik Tema 6 Kelas 4 Hal 2-3

$
0
0

Amatilah gambar-gambar di bawah ini. Tuliskan kegiatan atau pekerjaan yang dijelaskan dari gambar. Jelaskan juga keahlian atau kegiatan yang sesuai dengan jenis pekerjaannya.

Aku seorang guru.
Kegiatan utamaku sehari-hari adalah mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi siswa siswi di sekolah.


Aku seorang arsitek.
Kegiatan utamaku sehari-hari adalah merencanakan, merancang dan mengawasi kontruksi bangunan.

Aku seorang dokter hewan.
Kegiatan utamaku sehari-hari adalah menemukan penyakit, merawat hewan yang sakit dan mengobati hewan.

Aku seorang pelukis.
Kegiatan utamaku sehari-hari adalah melukis, mencari inspirasi atau ide mengenai materi lukisan dan menyiapkan bahan-bahan untuk melukis.

Aku seorang pilot.
Kegiatan utamaku sehari-hari adalah menerbangkan pesawat dan membawa penumpang dengan aman dan penuh dengan rasa tanggung jawab.

Soal & Jawaban Matematika Kelas 6 Tentang Pengolahan Data

$
0
0

1. Data nilai ulangan IPS Kelas VI
Nilai
Frekuensi
45
3
50
2
70
5
75
8
80
12

Tentukan :
a. Banyak data!
b. Jumlah data!
c. Rata-rata nilai ulangan IPS Kelas VI!

Jawaban :
Nilai
Frekuensi
Jumlah Data
45
3
135
50
2
100
70
5
350
75
8
600
80
12
960
Banyak Data
30
2.145
a. Banyak data = 30
b. Jumlah data = 2.145
c. Rata-rata nilai ulangan IPS Kelas VI = Jumlah data / Banyak data
                                                                = 2.145 / 30
                                                                = 71,5

2. Data penjualan semen selama seminggu di toko Al-Barkah

Tentukan :
a. Banyak data!
b. Jumlah data!
c. Rata-rata penjualan!
d. Penjualan tertinggi!
e. Penjualan terendah!

Jawaban :
a. Banyak data = 7
b. Jumlah data = 300 + 500 + 900 + 500 + 400 + 300 + 700 = 3.600
c. Rata-rata penjualan = 3.600 / 7 = 514,3 kg
d. Penjualan tertinggi = Rabu sebanyak 900 kg
e. Penjualan terendah = Senin dan Sabtu sebanyak 300 kg

3. Berikut adalah data peminjaman buku di perpustakaan dalam seminggu
- 24 buku cerita
- 28 buku teks
- 17 buku soal
- 11 majalah
- 7 kamus asing

Jawaban :
a. Banyak data = 5
b. Jumlah data = 24 + 28 + 17 + 11 + 7 = 87
c. Rata-rata peminjaman buku = 87 / 5 = 17,4

4. Data penjualan permen dalam sebulan
Minggu ke -
Banyak permen terjual
1







2





3







4







Mewakili 5 kg


Mewakili 3 kg

a. Berapa kg permen yang terjual tiap minggu ?b. Rata-rata penjualan permen dalam sebulan!

Jawaban :
a. Minggu ke - 1 = ((5 x 4) + (3 x 3)) = 20 + 9 = 29
    Minggu ke - 2 = ((5 x 3) + (3 x 2)) = 15 + 6 = 21
    Minggu ke - 3 = (5 x 7) = 35
    Minggu ke - 4 = ((5 x 5) + (3 x 1)) = 25 + 3 = 28
b. Banyak data = 4
    Jumlah data = 29 + 21 + 35 + 28 = 113
    Rata - rata penjualan = 113 / 4 = 28,25

Soal dan Jawaban Tema 8 Kelas 5 Hal 1

$
0
0

1. Fakta-fakta apa sajakah yang ditunjukkan gambar-gambar tersebut?
Fakta yang ditunjukkan pada gambar yaitu:
Gambar atas menunjukkan lingkungan yang indah berupa areal persawahan yang subur.
Gambar bawah menunjukkan anak-anak sedang menanam bibit tanaman.


2. Apakah lingkungan berguna bagi manusia? Mengapa?
Ya, lingkungan berguna bagi manusia, karena lingkungan menyediakan semua kebutuhan hidup manusia.

3. Apakah keuntungan yang diperoleh manusia jika menjaga lingkungan?
Keuntungan yang diperoleh adalah semua kebutuhan hidup manusia dapat tercukupi.
4. Apakah akibatnya jika manusia tidak menjaga lingkungan?
Akibatnya adalah lingkungan akan menjadi rusak dan tidak memberikan manfaat bahkan dapat menimbulkan kerugian dan bencana bagi manusia.

5. Bagaimanakah kondisi lingkungan di sekitarmu?
Alternatif jawaban 1 (Jika di sekitarmu, masih banyak pepohonan dan lingkungannya bersih):
Kondisi lingkungan sekitar saya cukup baik. Masih banyak pepohonan dan penanganan sampah tertata dengan baik.
Alternatif jawaban 2 (
Jika di sekitarmu, tidak banyak pepohonan dan lingkungannya kotor) :
Kondisi lingkungan sekitar saya kurang baik. Tidak banyak pepohonan yang tumbuh dan banyak sampah yang berserakan sehingga menimbulkan ketidaknyamanan hidup.

Soal dan Jawaban Tema 8 Kelas 5 Hal 3

$
0
0
Demi Air Bersih, Warga Waborobo Rela Berjalan Sejauh 15 Kilometer

     Warga Kelurahan Waborobo, Kecamatan Betoambari, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara sulit mencari air bersih. Mereka harus menempuh perjalanan hingga sejauh 15 kilometer dari tempat tinggalnya untuk mendapatkan air bersih. Mereka terpaksa mengambil air bersih di Kelurahan Kaisabu Baru,

Kecamatan Sorawolio. Mereka biasanya menumpang mobil dan membawa beberapa jeriken ukuran 15 liter. Jeriken itu digunakan untuk menampung air yang mengalir dari aliran sebuah anak sungai di Kelurahan Kaisabu Baru.
     Letak Kelurahan Waborobo berada di dataran tinggi. Di daerah itu air tanah sulit didapat. Kalau pun ada, air hanya sedikit. Daerah itu juga  belum mendapatkan akses aliran air bersih, karena pipa-pipa PDAM belum mencapai ke daerah sana. Warga Kelurahan Waborobo sangat membutuhkan air dan sangat mengharapkan bantuan dari pemerintah daerah untuk keperluan tersebut.
(Diolah dari sumber: nationalgeographic.co.id dengan perubahan)

Kamu telah membaca bacaan ”Demi Air Bersih, Warga Waborobo Rela Berjalan Sejauh 15 Kilometer”. Peristiwa apa yang terdapat pada bacaan? Carilah, lalu lengkapilah gambar peta pikiran berikut.


Home Learning Day 5 - Kelas 4 (1)

$
0
0

Soal Bagian B

1. Indonesia mempunyai banyak suku bangsa, sehingga menciptakan bangsa ini mempunyai keunikan ... yang beragam.
2. Keunikan dari banyak sekali tempat menyerupai adanya candi-candi dan bangunan sejarah lainnya, hal itu sanggup dijadikan sebagai ...
3. Cerita yang isinya berupa imajinasi dari pengarang termasuk kategori dongeng ...
4. Tokoh dalam dongeng yang mempunyai tabiat jelek dinamakan tokoh ...
5. Kemampuan mendorong atau menarik yang bisa mengakibatkan suatu benda menjadi bergerak atau berubah bentuk dinamakan ...
6. Saat kita menendang bola, maka gaya sanggup menciptakan benda yang ... menjadi ...
7. Panji diajari ayahnya naik sepeda, ia diajari berbelok dengan pelan ketika di jalan raya. Peristiwa membelokkan sepeda ialah termasuk efek gaya terhadap gerakan benda yaitu ...
8. Tari Pendet dan Tari Kecak berasal dari tempat ...
9. Kisah Malin Kundang berasal dari tempat ...
10. Tari kreasi baru disebut juga sebagai tari ...

Soal Bagian C


1. Sebutkan efek gaya terhadap gerakan sebuah benda!
2. Sebutkan 10 nama tarian tempat yang ada di Indonesia beserta tempat asalnya!
3. Sebutkan 5 pola insiden yang mengatakan bahwa gaya sanggup menciptakan benda bergerak menjadi diam!
4. Jelaskan pengertian dari istilah aktivitas ekonomi berikut ini :
a. Produksi   
b. Produsen   
c. Konsumsi   
d. Konsumen
e. Distribusi
f. Distributor
5. Apakah sikap-sikap yang perlu dikembangkan dalam keragaman karakteristik antar sobat yang ada di sekolah!

Jawaban Bagian B

1. Budaya / Adat istiadat
2. Obyek wisata sejarah
3. Fiksi
4. Antagonis
5. Gaya
6. Diam menjadi bergerak
7. Mengubah arah benda yang bergerak
8. Bali
9. Sumatra Utara
10. Modern

Jawaban Bagian C

1. Pengaruh gaya terhadap gerakan sebuah benda antara lain ialah :
- Gaya sanggup menciptakan benda membisu menjadi bergerak
- Gaya sanggup menciptakan benda bergerak menjadi diam
- Gaya sanggup menciptakan benda bergerak lebih cepat atau lebih lambat
- Gaya sanggup menciptakan arah suatu benda menjadi berubah

2. Contoh nama tarian tempat yang ada di Indonesia beserta tempat asalnya, antara lain sebagai berikut :
- Tari Gambyong dari Jawa Tengah
- Tari Srimpi dari Daerah Istimwa Yogyakarta
- Tari Jaipong dari Jawa Barat
- Tari Perang dari Papua
- Tari Toerang  Batu dari Sulawesi Barat
- Tari Bosara dati Sulawesi Selatan
- Tari Saman dari Aceh
- Tari Piring dari Sumatra Barat
- Tari Kecak dari Bali
- Tari Sekapur Sirih dari Jambi
- Tari Topeng dari DKI Jakarta
- Tari Gandrung dari Jawa Timur
- Tari Radab Rahayu dari Kalimantan Utara
- Tari Melinting dari Lampung
- Tari Gareng Lameng dari Nusa Tenggara Timur
- Tari Rampak Bedug dari Banten
- Tari Tor-Tor dari Sumatra Barat

3. Contoh insiden yang mengatakan bahwa gaya sanggup menciptakan benda bergerak menjadi membisu :
- Mengerem mobil
- Mengerem sepeda
- Mengerem sepeda motor
- Menangkap bola yang ditendang
- Menangkap buah yang jatuh
- Menghentikan botol yang menggelinding
- Mematikan kipas angina
- Mematikan mesin cuci
- Mematikan blender

4. Pengertian-pengertian dalam aktivitas ekonomi :
a. Produksi = Kegiatan yang menghasilkan barang atau jasa
b. Produsen = Orang atau pihak yang menghasilkan barang atau jasa
c. Konsumsi = Kegiatan menggunakan atau menghabiskan barang atau jasa
d. Konsumen = Orang atau pihak yang menggunakan atau menghabiskan abrang atau jasa
e. Distribusi = Kegiatan menyalurkankan barang atau jasa dari produsen ke konsumen
f. Distributor = Orang yang menyalurkankan barang atau jasa dari produsen ke konsumen

5. Sikap-sikap yang perlu dikembangkan dalam keragaman karakteristik antar sobat yang ada di sekolah antara lain sebagai berikut :
- Sikap toleransi
- Sikap saling menghargai
- Sikap saling menghormati
- Sikap saling tolong menolong
- Sikap saling peduli

Home Learning Day 5 - Kelas 5 (PJOK)

$
0
0

Penilaian Akhir Bab 3

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling tepat!


1. Lari cepat biasa disebut dengan ...
a. sprint
b. jogging
c. shuttle run
d. swimming

2. Lari naik turun tangga berguna untuk meningkatkan daya tahan otot ...
a. tangan
b. kaki
c. kepala
d. jantung

3. Amati gambar berikut!
Gambar tersebut merupakan kegiatan untuk melatih ...
a. kekuatan
b. kelincahan
c. keseimbangan
d. kelenturan

4. Amati gambar berikut!
Gambar di atas merupakan salah satu aktivitas ...
a. lari
b. jalan
c. lari pendek
d. lompat

5. Tujuan utama dari lari zig-zag adalah melatih ...
a. kekuatan kaki
b. kelincahan kaki
c. kekuatan tangan
d. kelincahan tangan

6. Sikap awal sebelum melakukan gerak senam irama adalah ...
a. berdiri jongkok
b. jongkok
c. berdiri tegap
d. berdiri bungkuk

7. Hitungan dalam senam irama sampai dengan hitungan ...
a. 7
b. 8
c. 9
d. 10

8. Tahap pertama dalam lari jarak 1,5 kilometer adalah lari dengan jarak ...
a. 200 meter
b. 400 meter
c. 1.000 meter
d. 1.600 meter

9. Berikut ini yang merupakan lari dengan beban yang berat adalah ...
a. lari cepat
b. lari zigzag
c. jogging
d. lari di pasir

10. Perhatikan gambar berikut!
Gambar tersebut merupakan gerak ...
a. ayunan satu lengan ke samping kanan dan kiri
b. ayunan satu lengan ke belakang dan ke depan
c. ayunan dua lengan ke samping
d. ayunan dua lengan ke belakang dan ke depan

11. Aktivitas senam harus dilakukan dengan ...
a. semaunya
b. sungguh-sungguh
c. terpaksa
d. secepatnya

12. Senam irama adalah senam menggunakan ...
a. irama
b. televisi
c. matras
d. bola

13. Gerak lari jarak jauh dilakukan dengan gerakan yang ...
a. percepatan
b. perlambatan
c. bebas
d. teratur

14. Contoh gerakan dalam senam irama adalah ...
a. guling ke depan
b. guling ke belakang
c. gerak langkah dan ayunan dua lengan ke samping
d. lari bolak-balik dengan jarak 50 meter

15. Gerakan sit up merupakan benuk latihan untuk melatih otot ...
a. punggung
b. lengan
c. tungkai
d. perut

16. Berikut ini yang merupakan bentuk latihan kekuatan otot lengan adalah ...
a. sit-up
b. jongkok berdiri
c. push-up
d. pull-up

17. Latihan kekuatan otot punggung dilakukan dengan ...
a. sit up
b. back up
c. push up
d. pull up

18. Kemampuan otot untuk membangkitkan ketegangan terhadap suatu tahanan disebut ...
a. daya tahan
b. kekuatan
c. kelincahan
d. kecepatan

19. Tumpuan push up wanita adalah pada ...
a. lutut
b. tumit
c. ujung kaki
d. paha

20. Lari bolak balik merupakan kegiatan untuk melatih ...
a. daya tahan
b. kekuatan
c. keseimbangan
d. kelincahan

B. Isilah titik-titik pada soal berikut dengan jawaban yang benar!

1. Lari di pasir akan lebih ... (berat)
2. Latihan lari di daerah datar lebih ... dari daerah bukit. (ringan)
3. Jalan jongkok berguna untuk melatih kekuatan ... (otot paha dan perut)
4. Lari naik turun tangga meningkatkan kekuatan kaki dan ... (perut)
5. Jogging disebut juga dengan ... (lari kecil/pelan)
6. Pull up melatih kekuatan ... (lengan)
7. Senam yang menggunakan irama disebut ... (senam irama)
8. Berlari meningkatkan kekuatan ... (kaki)
9. Matras digunakan untuk kegiatan ... (senam lantai)
10. Sebelum melakukan olahraga sebaiknya melakukan ... supaya tidak cedera. (pemanasan)

Soal + Jawaban PLBJ Kelas 6 Tentang Udara Bersih

$
0
0

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar!

1. Gas apa sajakah yang termasuk gas pencemar?
Jawab : partikel debu, gas, timah, gas Karbon Monoksida, Nitrogen Oksida , Sulfur Oksida, Hidrogen Sulfida, Hidrokarbon, aerosa, energi (suhu, kebisingan)

2. Mengapa jika kita berada di daerah pegunungan terasa sejuk dan nyaman?
Jawab : Karena banyak terdapat pepohonan yang merupakan penghasil oksigen

3. Mengapa jika kita bernapas di Jakarta terasa sesak?
Jawab: Karena aktivitas transportasi yang padat menghasilkan asal kendaraan yang mengandung bahan pencemar.

4. Kamu tentu pernah melihat orang yang menggunakan masker. Apa fungsi masker?
Jawab : Menghindari paparan polusi udara

5. Menurut pendapatmu,sudah sangat parahkah polusi yang terjadi di Jakarta? Jelaskan!
Jawab : Keadaan udara di Jakarta menurut saya sangat buruk karena banyaknya polusi yang dihasilkan oleh asap kendaraan atau limbah pabrik di Jakarta.

Soal + Jawaban Kelas 5 Tema 7 Hal 198-200

$
0
0
Ayo Berlatih
Ayo Belajar dari Masalah


1. Bel tanda masuk berbunyi. Semua siswa masuk kelas. Ketika akan masuk kelas, tidak sengaja Bambang menginjak kaki Heru. Bambang minta maaf kepada Heru. Tetapi, Heru justru memarahi Bambang. Heru menganggap Bambang sengaja menginjak kakinya. Persoalan sepele tersebut menjadi besar.

Jika kamu menjadi Heru, tindakan apakah yang akan kamu lakukan kepada Bambang?
Seandainya menjadi Heru sebaiknya memaafkan apa yang dilakukan oleh Bambang karena bambang melakukan hal tersebut tidak disengaja.

Jika kamu menjadi Bambang, tindakan apakah yang akan kamu lakukan kepada Heru?
Seandainya menjadi bambang tentunya akan meminta maaf kepada Heru, dan menjelaskan bahwa apa yang dilakukan tersebut tidak disengaja.

2. Di kelasmu sering diadakan ulangan harian. Pernahkah kamu mendapat nilai yang kamu harapkan dan nilai yang tidak kamu harapkan?

Bagaimana sikapmu ketika mendapat nilai yang kamu harapkan?
Jika nilai yang diperoleh tidak sesuai harapan maka jadikan hasil tersebut sebagai pelajaran agar pada ulangan yang akan datang memperoleh nilai yang lebih baik.

Bagaimana sikapmu ketika mendapat nilai yang tidak kamu harapkan?
Jika nilai yang kita peroleh sesuai harapan maka kita patut bersyukur. Nilai yang diperoleh saat ini dijadikan penyemangat agar lebih giat belajar.

3. Di kelasmu, akan diadakan ulangan. Kamu ingin mendapat nilai bagus. Karena itu, kamu pun belajar dengan tekun.

Bagaimana sikapmu saat menghadapi ulangan? Apa alasannya?
Untuk menghadapi ulangan harus belajar dengan tekun agar nilai yang diperoleh sesuai dengan harapan.

Jika ada temanmu yang meminta jawabanmu, apakah kamu rela memberikannya? Mengapa demikian?
Jika ada teman yang meminta jawaban sebaiknya ditolak karena pada saat ulangan tidak boleh bekerja sama.

4. Setiap berangkat ke sekolah, Andi dan Agus selalu bersama-sama. Mereka berjalan kaki. Saat berjalan kaki, tiba-tiba seorang nenek jatuh persis di hadapan mereka. Agus dan Andi terus berjalan karena takut terlambat masuk sekolah. Padahal, nenek itu membutuhkan pertolongan mereka untuk bisa berdiri.

Apakah sikap Andi dan Agus mencerminkan sikap rela berkorban? Mengapa?
Sikap yang ditunjukkan Andi dan Agus belum menunjukkan sikap rela berkorban karena tidak mau menolong seorang nenek yang membutuhkan pertolongan.

Jika kamu menjadi Agus atau Andi, tindakan apa yang akan kamu lakukan?
Jika melihat ada seorang nenek yang terjatuh sebaiknya kita menolongnya. Jika karena menolong nenek tersebut menjadi terlambat kita bisa menjelaskan alasan kepada guru mengapa terlambat.

5. Saat Pak Guru sedang menjelaskan di depan kelas, ada dua orang temanmu yang asyik berbicara sendiri. Mereka tidak memperhatikan penjelasan Pak Guru.

Bagaimana sikapmu terhadap dua temanmu itu? Mengapa demikian?
Jika ada teman yang berbicara sendiri sebaiknya ditegur karena mereka tidak menghargai Pak Guru yang sedang menjelaskan pelajaran. Selain itu apa yang mereka lakukan juga mengganggu teman lain yang sedang serius mendengarkan.
Bagaimana sikap yang seharusnya dilakukan oleh kedua temanmu saat Pak Guru sedang mengajar? Mengapa demikian?
Pada saat Pak Guru menjelaskan sebaiknya mereka mendengarkan apa yang disampaikan karena apa yang disampaikan Pak Guru sangat penting.
Viewing all 412 articles
Browse latest View live