Quantcast
Channel: Mari Belajar - Belajar dimana saja dan kapan saja.
Viewing all articles
Browse latest Browse all 412

Tabel pada HTML :: Desain Web Part 3

$
0
0

TABEL

Fungsi tabel pada dokumen HTML menampilkan informasi secara terstruktur, ringkas dan mudah dibaca mengatur tampilan website agar lebih menarik. Tabel didefinisikan dengan tag <table>…</table>. Setiap tabel terbagi ke dalam baris (didefinisikan dengan tag <tr>…</tr> dan setiap baris terbagi ke dalam sel data (didefinisikan dengan tag <td>…</td>. Sebuah sel data dapat berisi teks, gambar, paragraf, form, list dll.


<table>..</table>
Berfungsi untuk memberitahukan browser bahwa kita akan membuat sebuah tabel.
Atribut : 
border => memberikan garis pembatas pada tabel. 
Align => mengatur letak tabel. Nilainya left, center, dan right.
width => menentukan lebar tabel (dalam pixel atau %)
bgcolor => memberi background warna pada tabel.
cellspacing  => memberi jarak antar sel (dalam pixel)
cellpadding => memberi arak antara isi sel dengan batas sel (dalam pixel).

<tr>…</tr>
Berfungsi untuk membuat suatu baris baru  di dalam tabel. Posisi default teks rata kiri.
Atribut :
Align => mengatur perataan data pada baris, nilainya left, center, right 
bgcolor => memberi latar belakang pada baris 
valign => mengatur perataan vertikal, nilainy top, bottom, middle.

<td>…</td>
Berfungsi untuk membuat kolom / sel baru pada tabel.
Posisi objek rata kiri.
Atribut : 
Align => mengatur perataan teks, nilainya left, center, dan right
Bgcolor => memberi latar belakang berupa warna
Colspan =>  menggabungkan beberapa kolom 
rowspan menggabungkan beberapa baris
Valign => mengatur perataan verikal, nilainya top, middle, dan bottom
Width =>  mengatur lebar kolom.

<th>…</th>
Berfungsi untuk memberi judul pada kolom. Table Header ditampilkan dalam bentuk cetakan tebal dan rata tengah.

<caption>…</caption>
Berfungsi untuk membuat judul tabel. Posisi default dari judul adalah di tengah pada bagian paling atas tabel. 
Attribut align=“bottom” dapat digunakan untuk menempatkan judul pada bagian bawah tabel


Viewing all articles
Browse latest Browse all 412

Trending Articles